Kepada: Larit Satriyani
meski jarak kita semakin jauh
dan ruang di hatimu semakin penuh
tapi aku tahu
ada satu ruang
yang tak bisa diisi
oleh apapun dan siapapun,
sebentuk ruang rindu untukku
tempat dimana hati kita
bertemu dan bicara
saat mata tak mampu menatap
dan tangan tak kuasa mendekap
Jogja, 17 November 2016